Air Terjun Bawin Kameloh merupakan cagar alam
yang juga tempat rekreasi masyarakat berupa hutan-hutan alami dengan berbagai
jenis tumbuh-tumbuhan/pepohonan alami dan tanaman industri. Daya tarik yang
menonjol dari air terjun Bawin Kameloh adalah terdapatnya hutan alami,
ditumbuhi beraneka ragam pepohonan hutan beserta semak belukarnya serta
terdapatnya tanaman produksi sehingga menambah indahnya panorama dan kesejukan
alam sekitarnya. Lokasi ini juga sering digunakan untuk perkemahan.
Sarana penunjang pada obyek wiasata ini sudah
cukup memadai walaupun kurang terpelihara dengan baik. Fasilitas tersebut
berupa jalan permanen menuju kelokasi dari pintu gerbang, papan nama berserta
peta lokasi, wc umum dan tempat istirahat (pendopo, rumah). Lokasi wisata ini
secara administratif berada terletak di km. 7 arah jalan trans Kurun-Hurun
Tampang ke arah Kapuas Hulu. Arboretum Bawi Kameloh ini mempunyai luas areal
500 hektar, dan kelerenganmencapai 5-20%. Pengelolaan Arboretum / ait terjun
Batu Mahasur ini berada pada Dinas Kehutanan Kabupaten Gunung Mas bekerjasama.
0 komentar:
Posting Komentar